Headlines
Published On:Sabtu, 29 April 2017
Posted by bperspektif

Cilegon Ethnic 2017 Berikan Pesan Keberagaman di Kota Cilegon


BANTENPERSPEKTIF.COM, CILEGON--Cilegon Ethnic 2017 yang diselenggarakan oleh Pemkot Cilegon memberikan pesan bahwa Kota Cilegon telah menjadi kota multi etnik dan budaya. Pesan ini tersampaikan saat event ini diselenggarakan pada Sabtu, (29/4/2017).

Hal ini pun ditegaskan oleh Wali Kota Cilegon Tubagus Iman Ariyadi saat memberikan sambutan acara tersebut. Ia  berharap warganya dapat mengelola keberagaman untuk mendukung pembangunan di usia Kota Cilegon yang menginjak 18 tahun.

"Peserta CEC membawa pesan yang baik, yaitu seluruh masyarakat Cilegon harus bersatu padu mewujudkan hidup yang damai dengan menghargai keanekaragaman dan meningkatkan rasa memiliki," ujar Tubagus saat membuka "Cilegon Ethnic Carnival" di depan Kantor Wali Kota Cilegon.

Iman mengaku bahwa tak sedikit pendatang dari luar Cilegon mencari nafkah di kota tersebut. Ia pun berharap kepada para pendatang agar membaur dan sama-sama turut bertanggungjawab untuk kemajuan Kota Cilegon.

"Dari manapun asal saudara kita harus bersama-sama memantapkan Cilegon sebagai smart city yang asri dan mandiri," tuturnya. Pada bagian lain, event ini juga bisa menjadi daya tarik wisatawan baik domestin maupun mancanegara.

SUMBER | LIPUTAN
EDITOR | KARNOTO



About the Author

Posted by bperspektif on April 29, 2017. Filed under , . You can follow any responses to this entry through the RSS 2.0. Feel free to leave a response

By bperspektif on April 29, 2017. Filed under , . Follow any responses to the RSS 2.0. Leave a response

0 komentar for "Cilegon Ethnic 2017 Berikan Pesan Keberagaman di Kota Cilegon"

Leave a reply

Cari Blog Ini

Diberdayakan oleh Blogger.

Label

    Blog Archive