Headlines
Published On:Selasa, 07 Maret 2017
Posted by bperspektif

Bidik Pasar Muslim, Nike Luncurkan Nike Pro Hijab



MUSLIMSTYLE.ID, JAKARTA---Sepertinya pasar muslim akan menjadi pusat perhatian brand-brand ternama. Geliat ini mulai muncul beberapa tahun terakhir dan paling anyar adalah produk Nike, dimana brand ini akan meluncurkan Nike Pro Hijab. 

Tentu sudah bisa ditebak, Nike ingin membidik pasar muslim. Seperti yang dilansir liputan6.com mengutip dari Dailymail, produk ini akan diluncurkan pada musim semi tahun 2018 mendatang. Brand ini dikesankan akan mendukung atlet muslimah.

Brand ini konon terinspirasi dari seorang atlet asal Saudi Arabia yang mengenakan hijab bernama Sarah Attar. Ketika itu Sarah berlaga dalam pertandingan lari 800 meter di Olimpiade London 2012. Selain Sarah, Nike juga terinspiasi oleh Amna Al Haddad, atlet angkat besi dari Uni Emirat Arab yang bertanding di Olimpiade Rio 2016.

Proses rancangannya sendiri telah dilakukan setahun terakhir. Terbuat dari bahan kain yang berteknologi tinggi, seperti bahan polyester ringan dan elastis dengan lubang-lubang kecil sehingga akan sangat nyaman dipakai ketika berolahraga. Brand ini telah diuji kepada Amna Al Haddad di Oregon, Amerika Serikat.

Berhasilkah Nike membidikn pasar muslim? Tentu masih dini untuk membicarakannya karena belum teruji. Diketahui, sejumlah brand sepertinya mulai tertarik membidik pasar muslim. Beberapa tahun lalu, Mustika Ratu pun memunculkan produk yang membidik pasar muslimah Upaya Mustika Ratu untuk bisa berkompetisi dengan Wardah, sesama produk kecantikan.

REDAKSI | BANTENPERSPEKTIF
FOTO  | LIPUTAN6



About the Author

Posted by bperspektif on Maret 07, 2017. Filed under . You can follow any responses to this entry through the RSS 2.0. Feel free to leave a response

By bperspektif on Maret 07, 2017. Filed under . Follow any responses to the RSS 2.0. Leave a response

0 komentar for "Bidik Pasar Muslim, Nike Luncurkan Nike Pro Hijab"

Leave a reply

Cari Blog Ini

Diberdayakan oleh Blogger.

Label

    Blog Archive